Selasa, 31 Desember 2013

Ribuan Orang Padati Bundaran HI saksikan duet Jokowi - Rhoma Irama (JNF)

Ribuan Orang Padati Bundaran HI saksikan duet Jokowi - Rhoma Irama di Perayaan Jakarta Night Festival (JNF) menyambut tahun baru 2014. Kondisi cuaca yang dingin, karena habis diguyur hujan tidak menyurutkan ribuan warga untuk menonton hiburan gratis yang disediakan Pemprov DKI Jakarta.




Ribuan warga terlihat telah memadati ruas Jl Medan Merdeka Selatan, Jl MH Thamrin, Bundaran Hotel Indonesia (HI) hingga ke Dukuh Atas, sekitar pukul 18.30. Sejumlah tenda yang menyajikan hiburan juga telah dipadati warga.

Penutupan ruas jalan pun telah dilakukan aparat kepolisian tepat pukul 18.00. Kendaraan, baik roda dua maupun roda empat sudah tidak diperbolehkan lagi melintas.

Di Bundaran HI, di depan panggung utama, ribuan warga bahkan telah berdesak-desakan untuk menyaksikan duet Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama bersama dengan raja dangdut, Rhoma Irama.

Direncanakan sebelum berada di atas panggung utama, pasangan pemimpin ibu kota itu akan melakukan arak-arakan dari Balaikota sekitar pukul 20.00.

Arak-arakan akan dimulai dengan marching band sebagai pembuka jalan. Marching band ini diturunkan agar rombongan Jokowi bisa lewat, di antara ribuan warga yang menyemut.

Sunarto (42), salah satu pengunjung mengatakan, sengaja datang bersama keluarga untuk menyaksikan duet Jokowi bersama Rhoma Irama. "Kita mau merayakan saja bersama istri dan anak-anak, murah meriah. Jarang-jarang bisa melihat langsung Jokowi nyanyi bersama Rhoma Irama. Katanya dua-duanya adalah calon presiden," katanya, Selasa (31/12).
Anda sedang membaca artikel tentang Ribuan Orang Padati Bundaran HI saksikan duet Jokowi - Rhoma Irama (JNF) dan anda bisa menemukan artikel Ribuan Orang Padati Bundaran HI saksikan duet Jokowi - Rhoma Irama (JNF) ini dengan url http://lokasilokasi.blogspot.com/2013/12/ribuan-orang-padati-bundaran-hi.html, share link artikel ini di twitter,facebook dan media lain Ribuan Orang Padati Bundaran HI saksikan duet Jokowi - Rhoma Irama (JNF) semoga bermanfaat untuk menentukan pilhan wisata namun jangan lupa untuk meletakkan link Ribuan Orang Padati Bundaran HI saksikan duet Jokowi - Rhoma Irama (JNF) sumbernya. enjoy JAKARTA

Tidak ada komentar: