Kamis, 11 Juni 2015

Ahok, Ada Oknum yang Hambat Perombakan PNS

Gubernur DKI Jakartarta, Basuki Tjahaja Purnama menilai ada oknum yang sengaja memperlambat proses perombakan pegawai eselon II di lingkungan Pemprov DKI Jakarta.
"Jadi, masih ada kelompok orang yang masih membela teman-temannya "
"Mungkin Senin atau tanggal 15 saya mau interview mereka (pejabat eselon II). Saya suudzan saja nih, saya mengatakan bahwa mereka itu sengaja mainin, mundur-mundurin," ujar Basuki, di Balaikota DKI Jakarta, Kamis (11/6).



Mantan Bupati Belitung Timur ini menilai ada oknum PNS yang membela teman-temanya agar tidak dirotasi.

"Jadi, masih ada kelompok orang yang masih membela teman-temannya," katanya.

Pria yang akrab disapa Ahok ini mengungkapkan, dirinya akan melakukan wawancara sendiri karena hasil tes pejabat tidak memuaskan. Adapun seleksi terbuka itu untuk mencari 30 calon pejabat eselon II dan cadangan.

"Kan semua PNS ini sarjana, enggak mungkin bodoh. Saya mau ketemu saja dan lihat rekam jejaknya," ucapnya.

Seperti diketahui, saat ini ada 30 pejabat yang lulus tes untuk ditempatkan pada jabatan eselon II. Mereka sebelumnya telah melalui beberapa tahapan tes, termasuk tes independensi. Nantinya mereka juga akan dilihat track record-nya oleh Inspektorat DKI.

Setelah mendapatkan penilaian dari Inspektorat, nama-nama 30 pejabat eselon II tersebut akan disampaikan kepada Basuki untuk dilakukan wawancara.
Anda sedang membaca artikel tentang Ahok, Ada Oknum yang Hambat Perombakan PNS dan anda bisa menemukan artikel Ahok, Ada Oknum yang Hambat Perombakan PNS ini dengan url https://lokasilokasi.blogspot.com/2015/06/ahok-ada-oknum-yang-hambat-perombakan.html, share link artikel ini di twitter,facebook dan media lain Ahok, Ada Oknum yang Hambat Perombakan PNS semoga bermanfaat untuk menentukan pilhan wisata namun jangan lupa untuk meletakkan link Ahok, Ada Oknum yang Hambat Perombakan PNS sumbernya. enjoy JAKARTA

Tidak ada komentar: