Libur panjang Natal dan tahun baru rupanya benar-benar dimanfaatkan
warga ibu kota untuk mengunjungi berbagai lokasi hiburan. Di Ancol Taman
Impian, Jakarta Utara, hingga pukul 14.00 tercatat sebanyak 61.780 ribu
pengunjung memadati berbagai wahana di pantai utara Jakarta tersebut.
"Hingga sore ini terus meningkat. Kita perkirakan kisarannya ada di 80 ribu," ujarnya, Kamis (25/12).
Dari puluhan ribu pengunjung tersebut, kata Metty, paling banyak menikmati suasana pantai. Sedangkan hingga pukul 14.00 yang tercatat memasuki wahana Dunia Fantasi hanya sekitar 12.890, Atlantis Water Adventure sebanyak 4.899 pengunjung dan Ocean Deep Sea sebanyak 5.900 pengunjung.
Salah seorang pengunjung asal Bintaro, Jakarta Selatan, Endro Prasetyo (35), mengaku sengaja memanfaatkan waktu libur untuk berekreasi bersama keluarga.
"Tapi sayangnya banyak kotoran di pantai. Kita pun berenang jadi kurang nyaman," keluhnya.
Untuk itu, ia berharap, pihak pengelola lebih sigap mengantisipasi sampah yang dihasilkan pengunjung. Pantai yang bersih, menurut Endro, semakin membuat pengunjung nyaman.
" Hingga sore ini terus meningkat. Kita perkirakan kisarannya ada di 80 ribu"Coorporate Comunication Manager Ancol, Metty Yan Harahap, mengatakan, walau tidak ada even khusus dalam menyambut Natal, animo masyarakat tetap tinggi. Bila pada hari libur atau akhir pekan biasa, jumlah pengunjung hanya 35-40 ribu, kini mencapai lebih dari 60 ribu.
"Hingga sore ini terus meningkat. Kita perkirakan kisarannya ada di 80 ribu," ujarnya, Kamis (25/12).
Dari puluhan ribu pengunjung tersebut, kata Metty, paling banyak menikmati suasana pantai. Sedangkan hingga pukul 14.00 yang tercatat memasuki wahana Dunia Fantasi hanya sekitar 12.890, Atlantis Water Adventure sebanyak 4.899 pengunjung dan Ocean Deep Sea sebanyak 5.900 pengunjung.
Salah seorang pengunjung asal Bintaro, Jakarta Selatan, Endro Prasetyo (35), mengaku sengaja memanfaatkan waktu libur untuk berekreasi bersama keluarga.
"Tapi sayangnya banyak kotoran di pantai. Kita pun berenang jadi kurang nyaman," keluhnya.
Untuk itu, ia berharap, pihak pengelola lebih sigap mengantisipasi sampah yang dihasilkan pengunjung. Pantai yang bersih, menurut Endro, semakin membuat pengunjung nyaman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar